LLDIKTI IV Menggelar Rapat Koordinasi Badan Penyelenggara PTS, Ketua Pembina Yayasan BTH Menjadi Salah Satu Narasumber
LLDIKTI Wilayah IV telah sukses menggelar Rapat Koordinasi Badan Penyelenggara PTS se-Jabar Banten pada tanggal 7-8 Juni 2023 di Mason Pine Hotel Kota Baru Parahyangan. Hadir dalam kegiatan tersebut Dirjen Diktirstek Prof. Ir. Nizam, M.Sc. DIC. Ph.D., IPU. ASEAN.Eng. Tema yang diusung adalah “Berpacu Dalam Membangun Mutu Pendidikan Tinggi”.
Merupakan sebuah kehormatan dan kepercayaan yang luar biasa dari LLDIKTI IV kepada Yayasan Bakti Tunas Husada yang menjadikan Ketua Pembina Yayasan BTH Bapak H. Yoris Rusamsi Ruswadi, S.H. M.H. menjadi salah satu narasumber dalam kegiatan tersebut dan mengisi sesi “Best Practice Implementasi Strategi Badan Penyelenggara dalam Tata Kelola Perguruan Tinggi”.
Alhamdulillah Yayasan BTH diberi kesempatan berbagi pengalaman di depan ratusan Yayasan lain se-Jabar Banten dalam strategi tata kelola Yayasan sebagai badan penyelenggara Universitas BTH. Semoga sharing session ini membawa kemanfaatan bagi kemajuan perguruan tinggi swasta di Jabar Banten khususnya.
Kami menyadari bukanlah yang terbaik karena masih banyak memiliki kekurangan, namun setidaknya kami pun bersyukur kepada Alloh SWT bahwa apa yang telah kami lakukan selama 34 tahun sejak berdirinya Yayasan BTH, telah mendapatkan apresiasi dan pengakuan dari Pemerintah melalui LLDIKTI IV.
So, jangan pake ragu lagi kuliah di Universitas BTH. Selain Universitas Swasta satu satunya yang masuk Klaster Utama di Priangan Timur, Yayasan nya juga termasuk yang telah mempraktikkan tata kelola yang baik dan akuntabel. Kang Asep Sufyan/YBTH
#AyoKuliahdiBTH