Hari Baru Semangat Baru, Universitas Bakti Tunas Husada Menyelenggarakan Apel Pagi.
Senin (6/3/23), Universitas Bakti Tunas Husada (UBTH) menyelenggarakan kegiatan Apel pagi di area halaman Gedung 1 untuk pertama kalinya. Sebelumnya kegiatan Apel pagi sudah menjadi kegiatan rutin yang dilakukan oleh UBTH di selasar area Rektorat.
Kegiatan apel pagi diikuti oleh seluruh civitas akademika UBTH mulai dari Pimpinan Rektorat, Pimpinan Fakultas, Kaprodi, Dosen, Karyawan, juga organisasi mahasiswa.
Tak hanya seluruh civitas akademika UBTH, Ketua dan seluruh pengurus Yayasan Bakti Tunas Husada (YBTH) pun turut hadir dalam kegiatan apel pagi ini.
Kegiatan Apel pagi ini dimulai dengan sambutan oleh Rektor UBTH, Dr. Ruswanto, M.Si., selaku Pembina Apel.
Dalam sambutannya, Ruswanto menyampaikan bahwa kegiatan apel pagi ini sudah selayaknya dilakukan sebagai bentuk koordinasi antar seluruh civitas akademika.
Lanjutnya, Ruswanto menambahkan bahwa pentingnya kerja sama antar seluruh civitas akademika BTH untuk mencapai tujuan dari apa yang telah ditargetkan.
Selain itu, tentunya tujuan dari apel pagi yang dilaksanakan setiap Hari Senin ini adalah sebagai ajang silaturahmi seluruh civitas akademika UBTH.
Pada kesempatan yang sama, Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan UBTH, Dr. Ummy Mardiana Ramdan, M.Si. menyampaikan beberapa informasi terkait kegiatan akademik pada sesi pengumuman dalam apel pagi ini, seperti mengenai Ujian Tengah Semester (UTS), kegiatan Nasional University Debating Championship (NUDC) dan Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia (KDMI) yang dapat diikuti oleh mahasiswa UBTH. Selain itu juga, Ummy mengumumkan dan memberikan apresiasi kepada fakultas untuk beberapa kategori.
“Selamat kepada Fakultas Farmasi dengan jumlah proposal PKM terbanyak”, ucap Ummy.
“Selamat juga kepada Fakultas Teknologi dan Bisnis dengan pengumpulan RPS paling tepat waktu”, lanjut Ummy.
Seluruh peserta apel riuh bertepuk tangan ikut memberikan apresiasinya kepada fakultas-fakultas tersebut.
Kemudian apel pagi ditutup dengan doa dan pembubaran barisan peserta apel.
Sebagai tambahan informasi, kegiatan apel pagi ini sudah dilakukan sejak UBTH masih bernama AKPER BTH (Akademik Perawat BTH) Tahun 1993 dan AAK BTH (Akademi Analis Kesehatan BTH) 1996 yang ketika itu masih dibawah Departemen Kesehatan RI.